Selasa, 15 Mei 2012

Cara Agar Akun Facebook Tidak Bisa di Hack

Cara Agar Akun Facebook Tidak Bisa di Hack
Cara Agar Akun Facebook Tidak Bisa di Hack oleh Orang Lain, topik inilah yang akan kita bahas pada sore hari ini. Berhubung inet sedang I Love Slow jadi saya share tips saja. Anda tentu punya akun fb, apakah Anda pernah mengalami akun fb Anda di hack orang yang tidak bertanggung jawab? Atau Anda sudah merasa akun fb Anda aman? Akun Anda tidak akan pernah aman sebelum Anda terapkan tips/ Cara Agar Akun Facebook Tidak Bisa di Hack ini.



Dewasa ini paradigma serangan terhadap akun fb kian marak terjadi, entah itu karena kecerobohan penggunanya atau memang si "pencuri" yang lebih licik, biasanya para "pencuri" akun fb memiliki motif balas dendam, iseng, ingin chip poker, dan segudang alasan lainnya. Percaya atau tidak untuk hack akun fb hanya membutuhkan Email Anda. Ada anggapan bahwa Email dan passwordnya sudah di dapat maka kiamatlah akun Anda, anggapan itu bisa benar dan bisa juga salah. Lalu, bagaimana cara agar akun fb (facebook) tidak bisa di hack/ diakses oleh orang lain? Berawal dari kecemasan saya akan akun fb, email, dan blogger akhirnya saya bongkar-bongkar isi pengaturan akun saya, alhasil saya pun menemukan cara agar akun fb tidak bisa dicuri oleh orang lain meskipun orang lain tahu username dan password saya \(^_^)/, silahkan simak tutorial mengamankan akun fb ini, saya ngopi dulu ya \(*_*)/.



Tutorial Singkat Agar Akun Facebook Tidak Bisa di Hack:
  • Anda masuk ke Akun fb Anda, lalu buka pengaturan akun fb Anda
Cara Agar Akun Facebook Tidak Bisa di Hack 1
  • Setelah itu masuk ke menu keamanan
  • Nonaktifkan fitur jelajah aman (https://)
  • Aktifkan pemberitahuan masuk melalui SMS, Anda harus memasukkan dan aktifkan nomor Hp Anda pada menu seluler untuk bisa mengaktifkan pemberitahuan masuk. Dan masukkan kode aktivasi yang diberikan oleh pihak Facebook
  • Setelah pemberitahuan masuk melalui SMS berhasil aktif, pada persetujuan masuk ke Facebook, Anda tandai "Haruskan saya memasukkan kode keamanan setiap kali ada komputer atau perangkat yang tidak dikenal mencoba mengakses akun saya".
Cara Agar Akun Facebook Tidak Bisa di Hack 2
  • Dan sekarang akun Anda aman dari serangan para pencuri akun. Fitur ini mengharuskan Anda untuk memasukkan kode aktivasi yang dikirim oleh facebook ke Hp Anda melalui SMS tiap kali Anda atau orang lain mengakses akun Anda dari perangkat yang baru.
  • Anda bisa mengaktifkan kembali fitur jelajah aman (https://)
Demikianlah Tips/ Cara Agar Akun Facebook Tidak Bisa di Hack/ Dicuri oleh Orang Lain, semoga bermanfaat untuk Anda. Nantikan kelanjutan Mengamankan Akun Email Gmail, dan Blogger Agar Tidak Bisa di Hack oleh Orang Lain.
.

0 komentar:

Posting Komentar

 
Design By WIN7KOM | Published By Akbar Ramadhan